Uang dan Tiket Mudik Lebaran Itu Ikut Terbakar

Juandry9
Pipes Output
Uang dan Tiket Mudik Lebaran Itu Ikut Terbakar
Aug 20th 2011, 11:46

TEMPO Interaktif, Makassar- Pupus sudah impian pasangan Sujai, 35 tahun, dan Misyani, 33 tahun, untuk berlebaran di kampung halamannya, di Madura, Jawa Timur. Tiket mudik beserta uang tunai sebesar Rp 4,6 juta yang ia simpan di lemarinya, ludes dilalap api bersamaan dengan terbakarnya 14 rumah petak di Jalan Baji Gau, Makassar, Sabtu siang, 20 Agustus 2011. "Rencananya Selasa nanti kami tiga orang akan pulang kampung," kata Misyani.

Selama lima tahun mengadu nasib di Makassar, Misyani bersama dengan suaminya yang bekerja sebagai tukang gigi, mengumpulkan uang untuk mudik.

Ibu dari satu putra ini mengaku tak habis pikir kejadiannya bisa berlangsung begitu cepat. Siang itu, ia baru saja meninggalkan rumah hendak berbelanja ke pasar. Di tengah perjalanan, dia melihat asap tebal membumbung.

"Awalnya saya perhatikan, asapnya semakin dekat. Akhirnya saya pulang. Dan ternyata api sudah menjalar ke rumah saya," ujarnya.

Untung pada saat kejadian, Misyani melanjutkan, sepeda motor miliknya sempat dia tarik keluar dari teras rumahnya. Namun barang yang lain, seperti kulkas, televisi dan surat-surat berharga lainnya, tak sempat dia selamatkan.

Burhan, 25 tahun, korban kebakaran lainnya, tak mampu berbuat apa-apa. Tatapannya kosong dan terus menerawang ke arah bekas ruang kamar kosnya yang terlihat sudah gosong. Ditemani istrinya, Sukma, 22 tahun, pasangan ini mengaku hanya bisa pasrah.

"Yang disisakan hanya baju yang saya pakai ini. Tapi bagaimanapun juga semua sudah terjadi. Mudah-mudahan banyak penggantinya," kata Sukma yang mencoba menyemangati sang suami.

Meski demikian, perempuan asal Kabupaten Bone ini tak dapat menyembunyikan kesedihannya. Matanya tampak berkaca-kaca. Saat kejadian, Sukma yang bekerja di salah satu toko di Jalan Gunung Merapi, Makassar, mengaku menerima pemberitahuan lewat telepon selulernya bahwa rumahnya terbakar. Begitu juga dengan Burhan, yang saat kejadian berada di tempat kerjanya di Pasar Sentral.

"Sesampai di tempat ini, kami tidak bisa berbuat apa-apa. Semuanya sudah habis terbakar," kata Sukma.

Selain menghanguskan 14 rumah petak, si jago merah juga sempat membakar jendela sebuah bangunan panti asuhan dan rumah milik warga yang berdekatan dengan lokasi kebakaran. Namun beruntung, tim pemadam kebakaran dapat sigapnya menjinakkan api.

Mursalim, ketua RT setempat, yang juga merupakan adik kandung dari pemilik kos-kosan itu, mengatakan pemicu kebakaran adalah hubungan arus pendek yang bersumber dari salah satu rumah. Sebab sebelumnya menurut dia, berdasarkan pengakuan dari salah seorang penghuni, sempat terjadi percikan bunga api di instalasi kabel listrik.

"Namun semua ini adalah cobaan. Insya Allah, akan banyak penggantinya nanti," ujar Mursalim.

Irfan Abdul Gani

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url